UPT SMAN 11 Pinrang Gelar IHT Implementasi Kurikulum Merdeka

//UPT SMAN 11 Pinrang Gelar IHT Implementasi Kurikulum Merdeka

UPT SMAN 11 Pinrang Gelar IHT Implementasi Kurikulum Merdeka

UPT SMA Negeri 11 Pinrang menggelar In House Training (IHT) Implementasi Kurikulum Merdeka. Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VIII yang diwakili Kasi SMA Bapak Muhammad Hayat NT, S.Pd didampingi Kepala UPT SMAN 11 Pinrang Drs. Syukur M.Pd, Senin (13/06/2022)

 

Dalam sambutannya Kasi SMA menyampaikan bahwa SMAN 11 Pinrang sebagai sekolah berasrama dan memiliki banyak prestasi adalah kebanggan juga bagi kami yang bertanggung jawab di wilayah VIII. IHT yang dilaksanakan ini adalah IHT yang pertama di Kabupaten Pinrang sejak Kurikulum Merdeka ini digaungkan oleh Pemerintah, untuk itu saya berharap kegiatan ini diikuti dengan sebaik-baiknya. Selain dari itu Program yg diimplementasikan seperti Tahsin Quran di SMAN 11 Pinrang telah mendapat sambutan baik dari Gubernur Sulawesi Selatan, bahkan program ini merupakan program perintis bagi sekolah lain untuk melaksanakan kegiatan ini, ujar pria yang akrab disapa Hayat

 

Pada kesempatan yang sama, Kepala UPT SMAN 11 Pinrang dalam sambutannya menyampaikan bahwa sesuai program prioritas Gubernur Sulawesi Selatan yaitu sekolah hijau, kebun sekolah, kebun guru, Alhamdulillah di SMAN 11 Pinrang sudah menjalankan program tersebut, bahkan sekolah kami sudah melaksanakan panen raya hasil tanam peserta didik. Selain itu program budaya positif pembiasan pagi bersih-bersih merupakan program pembinaan karakter yang sudah kita jalankan sejak tujuh tahun yang lalu, dan berjalan hingga saat ini, pungkas Syukur.

Ketua Panitia, Handia Asyik,S.Pd., M.Pd  menyampaikan bahwa kegiatan IHT ini dilaksanakan selama tiga hari mulai hari Senin hingga Rabu (13 – 15 Juni 2022) melalui tatap muka dan daring. Pemateri yang berasal dari Kabupaten Pinrang hadir langsung di tempat kegiatan, dan untuk pemateri dari luar Pinrang dilaksanakan secara daring.

 

Materi hari pertama adalah Filosofi Pembelajaran Merdeka Belajar/Paradigma Merdeka Belajar narasumber Drs. Muslimin Syarif, M.Pd, Penyusunan Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan (KOSP) Tawakkal Kahar, S.Pd., M.Pd, Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Mustafa, STT. Par, M.Pd dan Praktik Menyusun ATP, Idarahma Ibrahim, S.Pd., M.Pd.

Materi hari kedua Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Tawakkal Kahar, S.Pd., M.Pd, Asesmen Pembelajaran, Mustafa, STT.Par, M.Pd, Praktik Penyusunan Asesmen Pembelajaran, Nurpadilah Rasyid, S.Pd., M.Pd, Komite Pembelajaran, Handia Asyik, S.Pd., M.Pd.

Materi hari ketiga Modul Ajar, Praktik Menyusu Modul Ajar, Penetapan Penyusunan Kurikulum, Juhrianto, S.Pd., M.Pd dan terakhir Penyusunan KOSP oleh Kepala SMAN 11 Pinrang Drs. Syukur, M.Pd.

 

Peserta kegiatan ini adalah seluruh guru-guru SMAN 11 Pinrang sejumlah 39 orang. Salah satu peserta IHT Hj. Ida Riliani yang sekaligus Wakasek Humas menyambut baik kegiatan IHT ini karena SMAN 11 Pinrang untuk tahun pelajaran 2022/2023 akan menerapkan kurikulum Merdeka sehingga mereka harus dibekali untuk menghadapi kurikulum tersebut. #handia

By |2023-05-08T03:41:16+00:00May 8th, 2023|Uncategorized|0 Comments

About the Author:

Leave A Comment