Setelah melalui seleksi naskah yang ketat akhirnya SMAN 11 Unggulan Pinrang melaju ke Final dalam lomba karya ilmiah dengan tema “Generasi Muda dan Ketahanan Air”. lomba level nasional ini diperuntukkan bagi seluruh pelajar sma dan setingkat. Karya tulis yang dibuat oleh Astiwi Safitri, Rapita dan Alif Pramadhan berhasil lolos di peringkat ke empat.
Lomba yang dilaksanakan oleh Pusat Litbang Sumber Daya Air (Pusair) yang mengundang seluruh generasi muda Indonesia untuk berpartisipasi dalam sebuah lomba karya ilmiah tersebut dari 625 naskah yang masuk dari SMA/SMK se-Indonesia, satu-satunya yang lolos di pulau Sulawesi adalah tim dari sekolah yang dirintis oleh Bupati Pinrang H.A. Aslam Patonangi ini.
Hal tersebut di akui oleh Kepala SMAN 11 Unggulan Pinrang Drs. H. Ridwan Ali, M.Pd, melalui wakil kepala sekolah Humas dan Kemitraan Abdul Wahid Nara, S.Pd. M.Pd. Menurutnya siswa yang mengirim naskah ke Puslitbang kementrian PU sudah ada pengumumannya dan berhasil lolos ketahap selanjutnya. “dari banyaknya saingan, alhamdulillah naskah siswa kami bisa berada di peringkat empat” jelasnya. “mudah-mudahan siswa kami bisa mengharumkan nama daerah ditingkat nasional” tambahnya
Sementara itu Pembina Kelompok Ilmiah Remaja (KIR) SMAN 3 Unggulan Pinrang Baharuddin Iskandar, S.Pd. M.Pd menjelaskan prosedur lomba peserta harus berkelompok dengan jumlah minimal 2 (dua) orang dan maksimal 3 (tiga) orang dan tim sekolah kebanggaan masyarakat bumi Lasinrang ini ada tiga orang. Karya tulis yang terpilih dari seleksi tahap kedua akan diundang untuk mengikuti seleksi tahap ketiga dengan mempresentasikan makalahnya di Puslitbang Sumber Daya Air, kriteria yang dinilai dalam tahap presentasi adalah : (1) kemampuan penyampaian materi , (2) penguasaan materi, (3) teknik presentasi, (4) ketepatan waktu, dan (5) sistematika penyampaian materi
Sekolah akan memberangkatkan ketiga siswa tersebut didampingi salah satu Pembina ke Puslitbang Sumber Daya Air Bandung yang diselenggarakan pada 15-16 Mei 2013 “ seluruh biaya akomodasi dan penginapan peserta seluruhnya akan ditanggung oleh panitia” jelas Bahar. “Bahkan hadiah yang dijanjikan panitia cukup lumayan, tapi yang lebih penting siswa kami mendapat mengalaman untuk bertanding ditingkat nasional.
Leave A Comment